BANGKA TENGAH, iNews.id - Sebanyak 140 personel dan 106 Bhayangkari Polres Bangka Tengah menerima vaksin Covid-19 tahap dua di Mapolres, Kamis (17/6/2021) pagi. Kegiatan vaksinasi ini dibantu tim medis dari Puskesmas Kecamatan Koba.
Wakapolres Bangka Tengah, Kompol Hasbi JR, mengatakan, vaksinasi tahap dua kepada personel Korps Bhayangkara dilakukan untuk melindungi aparat saat menjalankan tugas sehari-hari. Pelaksanaan vaksinasi dilakukan dengan mengikuti protokol kesehatan (prokes).
"Untuk personel yang divaksin sebanyak 140 orang dan untuk Bhayangkari sebanyak 106 orang," ujar Hasbi.
Vaksinasi Covid-19 tahap dua di Mapolres Bangka Tengah dilakukan dengan mengikuti prokes 5 M. Peserta dan petugas medis menjaga jarak, menggunakan masker, mencuci tangan, tidak berkerumun dan mengurangi mobilitas.
"Tujuan kegiatan ini memberikan perlindungan bagi para personel dan Bhayangkari dari paparan Covid-19. Dengan demikian para personel dapat maksimal dalam bertugas," ujar Hasbi.
Editor : Erwin C Sihombing
Artikel Terkait