BANGKA BARAT, iNews.id - Sebuah rumah di Desa Peradong, Kecamatan Simpang Teritip, Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, ludes terbakar, Rabu (11/1/2023). Kebakaran diduga akibat korsleting listrik.
"Kejadiannya sekitar pukul 9.00 WIB tepatnya di RT 06 Desa Peradong. Nenek Auiyah tinggal berdua sama anak bujangnya,” kata Sekretaris Desa Peradong, Rita Putih.
Kebakaran terjadi saat penghuni sedang tidak berada di rumah. Rumah semi permanen itu dihuni nenek bernama Auiyah (69) bersama seorang putranya.
“Sementara penyebab kebakarannya diduga akibat korsleting listrik,” ujar Rita.
Kobaran api dengan cepat menghanguskan seluruh bangunan dan barang-barang yang ada di dalam rumah. Sebab, bangunan rumah tersebut terbuat dari kayu.
"Rumah hangus rata dengan tanah. Rumah terbuat dari papan, atapnya seng," ucapnya.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut, namun seluruh barang berharga dan satu unit sepeda motor yang ada di dalam rumah hangus terbakar.
"Korban jiwa tidak ada, hanya saja motor anaknya di dalam rumah hangus dan harta benda habis,” tuturnya.
Rita mengatakan pemerintah desa setempat sudah melaporkan kejadian tersebut ke Dinas Sosial dan pihak kepolisian.
“Untuk sementara nenek Auiyah mengungsi ke rumah saudaranya," katanya.
Editor : Ikhsan Firmansyah
Artikel Terkait