Korban Mutilasi Sleman Dimakamkan di Pangkalpinang, Keluarga Mengaku Lega
PANGKALPINANG, iNews.id - Redho Tri Agustian, korban mutilasi Sleman, Yogyakarta telah dimakamkan di Pangkalpinang, Bangka Belitung, Sabtu (5/8/2023). Keluarga mengaku lega karena bisa memakamkan jenazah korban dengan layak.
"Kami sudah menunaikan fardu kifayah kami, dan almarhum sudah dimakamkan dengan baik," kata paman korban, Majid.
Jenazah mahasiswa Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) itu setibanya di rumah orang tua langsung disalatkan di masjid terdekat.
Setelah itu, jenazah korban yang berada dalam peti dimakamkan di TPU Ampui. Ratusan orang baik itu keluarga, kerabat dan masyarakat yang mengenal korban ikut datang ke TPU.
"Semua mengakui almarhum orang baik," ujarnya.
Dia mengatakan, terkait proses hukum kasus pembunuhan korban, keluarga menyerahkan sepenuhnya kepada polisi. Namun keluarga berharap kedua pelaku mendapat hukuman yang berat.
"Harapan kita kalau bisa dihukum seberatnya. Maunya kita hukuman mati," katanya.
Polda DIY telah menangkap dua pelaku mutilasi yang menggemparkan Sleman, Yogyakarta ini. Mereka adalah W (29) dan R (38).
Keduanya mengaku memutilasi korban dan membuangnya di berbagai lokasi.
Editor: Reza Yunanto