Antrean panjang kendaraan di SPBUakibat BBM langka di Pangkalpinang. (Foto: iNews.id/Haryanto)

PANGKALPINANG, iNews.id - Kapal tanker Pertamina telah tiba di Bangka Belitung (Babel). Kedatangan tanker tersebut untuk mengatasi kelangkaan BBM yang terjadi di Kabupaten Bangka.

"Syukur Alhamdulillah saat ini kapal tanker pengangkut BBM telah tiba pada hari ini, Jumat (10/12),” ujar Area Manager Communication Relations & CSR, Umar Ibnu Hasan dalam keterangan tertulis yang dikutip, Sabtu (11/12/2021).

Dia mengatakan, Pertamina Patra Niaga Region Sumbasel langsung bergerak cepat dengan menambah jam operasional FT Pangkal Balam dan mengoptimalisasi mobil tanki.

Hal itu dilakukan untuk menormalisasi BBM ke SPU yang berada di Bangka, serta menginstruksikan SPBU untuk mengisi BBM langsung ke kendaraan.

"Selain itu kami juga terus melakukan koordinasi dengan pihak keamanan dan stakeholder terkait dalam menjaga agar suplai BBM ke masyarakat tetap terus terpenuhi," tuturnya.

Dia menambahkan, Pertamina juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap tenang serta membeli BBM sesuai kebutuhan dan peruntukkannya.

Hal itu dilakukan agar jangan sampai ada oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab atau spekulan yang ingin memanfaatkan situasi kelangkaan BBM.

"Kami berkomitmen penuh untuk tetap menyalurkan BBM kepada masyarakat. Jika ada saran dan masukkan dari warga terkait pendistribusian BBM, dapat juga menghubungi kami si call center Pertamina 135,” ucap Umar.


Editor : Reza Yunanto

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network