Rombongan TLCI dan Dandim 0431/Babar saat berada di Bukit Menumbing, Minggu (6/6/21). Foto:iNews.id/Rizki Ramadhani

BANGKA BARAT, iNews.id - Komunitas Toyota Land Cruiser Indonesia (TLCI) Padang, Sumatera Barat, didampingi Dandim 0431/Babar dan jajaran, menjajal jalur Bukit Menumbing pada Minggu (6/6/21). Kedatangan rombongan komunitas TLCI ini, sebagai wujud silaturahmi antarpecinta mobil off road

"Kita kedatangan tamu dari komunitas TLCI dari Padang, Sumatera Barat, menjalin tali silaturahmi antarsesama pencinta mobil off road di Indonesia," ujar Dandim 0431/Babar Letkol Inf Agung Wahyu Perkasa.

Selain kegiatan adventure, rombongan juga mengunjungi wisma pesanggrahan Menumbing tempat di mana Bung Karno dan Bung Hatta, serta tokoh bangsa lainnya diasingkan selama agresi militer II pada tahun 1948-1949. Dandim mengenalkan bahwa Bangka Barat memiliki destinasi wisata yang kaya akan sejarah bangsa.

"Di samping itu, kita sebagai masyarakat Bangka Barat memperkenalkan potensi wisata alam dan sejarah yang nilainya tinggi ini, karena di wisma pesanggrahan ini tempat pendiri bangsa Indonesia Bung Karno dan Hatta pernah diasingkan disini selama agresi militer II," kata Dandim


Editor : Erwin C Sihombing

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network