Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Siswato, mengatakan, setelah mendapat informasi dari rekan-rekan jurnalis, pihaknya langsung melakukan pengecekan ke lokasi.
"Setelah mendapat informasi dari rekan-rekan jurnalis di Bangka Selatan, saya langsung meninjau lokasi. Memang kondisinya sangat memprihatinkan, sehingga ini menjadi atensi Pak Kapolda juga untuk segera dibantu," kata Kapolres Bangka Selatan.
Danramil Toboali, Mayor Inf Istiyari mengatakan, Gotong royong yang dilakukan TNI dan Polri dalam memperbaiki rumah tak layak huni ini, merupakan bentuk kepekaan dan kepedulian terhadap kondisi warga yang sangat memperihatinkan.
"Pak Danrem dan Pak Kapolda juga sudah mengunjungi rumah ini, jadi anggota kami bersama anggota dari kepolisian langsung gotong royong untuk memperbaikinya, agar layak untuk dihuni meskipun hanya menggunakan dinding papan," kata Mayor Inf Istiyari.
Editor : Ikhsan Firmansyah
Artikel Terkait