"Saya ingatkan meskipun sudah mendapat pelayanan vaksin Covid-19, menerapkan protokol kesehatan harus tetap dilakukan karena masih dapat terinfeksi virus corona," katanya.
Berdasarkan data informasi Covid-19 Kabupaten Bangka, data warga terkonfirmasi positif sampai hari ini mencapai 2.217 orang. Sebanyak 2.118 orang dinyatakan sudah sembuh. Sebanyak 29 pasien Covid-19 meninggal dunia.
Kasus penyebaran virus ini sudah merata di delapan wilayah kecamatan dengan angka penyebaran kasus yang berbeda. Angka kasus terbanyak ditemukan di Kecamatan Sungailiat dengan 974 kasus. Sebanyak 936 orang sudah sembuh.
“Jumlah kasus terendah di Kecamatan Bakam yakni 32 orang dan 30 orang sudah sembuh," katanya.
Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait