Video aksi bullying siswi SMP 23 Kerinci, Jambi viral di media sosial. (Tangkapan layar)

KERINCI, iNews.id - Beredar video aksi bullying di Kerinci, Jambi. Seorang perempuan pelajar SMP dianiaya oleh sejumlah kakak kelas.

Informasi yang dihimpun, bullying itu terjadi di SMP Negeri 23 Kerinci. Ada dua video aksi bullying yang viral di media sosial

Video pertama berdurasi 2 menit 50 detik memperlihatkan seorang siswi menduduki siswi lainnya sembari memukuli wajahnya dan mengeluarkan cacian.

Video kedua berdurasi lebih singkat yakni 15 detik. Seorang siswi menganiaya siswi lainnya dalam kelas, lalu menyeret dan membenamkan ke kolam di belakang sekolah.

"Korban dan pelaku seluruhnya siswa SMP 23 Kerinci," kata Plt Kapolsek Kayu Aro, Iptu Sugiarto, Selasa (13/12/2022).


Editor : Reza Yunanto

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network