Home Industry Kusen di Pangkalpinang Terbakar
PANGKALPINANG, iNews.id - Sebuah home industry atau tempat pembuatan kusen rumahan di Kelurahan Sriwijaya, Kecamatan Girimaya, Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) terbakar, Kamis (3/12/2020) sore. Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut, namun pemilik usaha mengalami kerugian jutaan rupiah.
Menurut Akian, pemilik tempat usaha, kebakaran terjadi sekira pukul 16.30 WIB. Kobaran api dengan cepat membesar dan membakar kusen di dalamnya.
Sumber api berasal dari sebuah tungku tradisional yang dibuat untuk mengeringkan kayu kusen, sebelum diolah.
"Bekas suguan kusen itu kan banyak, jadi dibakar sekalian ngering kayu," kata Akian, Kamis (3/11/2020).
Dia menyebutkan, kejadian ini bukan kali pertama terjadi. Namun beruntung api tidak sempat menjalar ke rumah warga lainnya, meskipun letaknya berdampingan langsung dengan tetangga.
"Tahun kemarin juga pernah kejadian dan ini yang kedua kalinya," ucapnya.
Editor: Ikhsan Firmansyah