get app
inews
Aa Text
Read Next : Babel Punya Modal Lengkap untuk Jadi Destinasi Kelas Dunia, Ini Strateginya

Ini Langkah Belitung Antisipasi Gelombang Ketiga Penyebaran Covid-19

Rabu, 09 Februari 2022 - 13:33:00 WIB
Ini Langkah Belitung Antisipasi Gelombang Ketiga Penyebaran Covid-19
Pemkab Belitung antisipasi gelombang ketiga penyebaran Covid-19. (Foto: Reuters)

BELITUNG, iNews.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Belitung mengaktifkan tempat Isolasi Terpusat SKB Tanjung Pandan dan menambah tempat tidur ruang isolasi Covid-19 RSUD Marsidi Judono. Hal tersebut guna mengantisipasi gelombang ketiga penyebaran Covid-19 di daerah itu.

Bupati Belitung, Sahani Saleh mengatakan tempat Isoter Covid-19 SKB Tanjung Pandan memiliki kapasitas 56 tempat tidur bagi pasien gejala ringan dan tanpa gejala. Sedangkan RSUD Marsidi Judono Belitung memiliki 80 tempat tidur.

"Hal ini kami persiapkan mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 terutama untuk antisipasi varian Omicron karena penyebarannya cukup sangat cepat," katanya, Selasa (8/2/2022).

Pihaknya juga terus menggenjot capaian vaksinasi Covid-19 di daerah itu guna membentuk kekebalan komunal dari penularan Covid-19.

"Kami mengantisipasi penyebaran Covid-19 gelombang ketiga yang diprediksi puncaknya terjadi pada Maret 2022," ujarnya.

Saat ini jumlah kasus aktif Covid-19 di daerah itu tercatat sebanyak 82 orang dari total 7.898 kasus positif Covid-19 sejak Maret 2020.

"Masyarakat diimbau tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan dan mengikuti program vaksinasi guna membantu pemerintah dalam mengakhiri pandemi Covid-19," katanya.

Editor: Ikhsan Firmansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut