BANGKA BARAT, iNews.id - Komisi pemilihan umum (KPU) Kabupaten Bangka Barat memastikan kesiapan pelaksanaan Pilkada Serentak di Kabupaten Bangka Barat telah mencapai 90 persen. Saat ini untuk logistik pemilu sedang dalam proses pencetakan di Semarang.
“Hasil evaluasi kami, kesiapan pemilu kita sepakati sudah di angka 90 persen. Sisanya 10 persen lagi adalah persoalan teknis dan kelengkapan lainnya," kata Komisioner KPU Kabupaten Bangka Barat, Harpandi, Jumat (20/11/2020).
Untuk protokol kesehatan, pihaknya telah mempersiapkan dengan maksimal dan mengimbau masyarakat Kabupaten Bangka Barat untuk tidak takut datang ke TPS.
"KPU Kabupaten Bangka Barat telah mempersiapkan 12 indikator protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah pusat. Jadi masyarakat jangan takut datang ke TPS tanggal 9 Desember nanti," ucapnya.
Editor : Ikhsan Firmansyah
Artikel Terkait