BELITUNG, iNews.id - KSOP Tanjung Pandan, Belitung meminta nakhoda mewaspadai cuaca buruk saat berlayar. Selain gelombang tinggi juga angin kencang di laut.
"Kami mengimbau para nakhoda kapal untuk senantiasa mewaspadai potensi cuaca buruk," kata Petugas Keselamatan Berlayar Penjagaan dan Patroli, KSOP Kelas IV Tanjung Pandan, Iswandi di Tanjung Pandan, Sabtu.
Menurut Iswandi, kondisi perairan Bangka Belitung saat ini masih normal. Namun nakhoda diharapkan mewaspadai kondisi cuaca yang tidak menentu dan cepat berubah.
"Terutama sudah memasuki akhir tahun dan musim barat, sehingga potensi angin kencang dan gelombang tinggi harus senantiasa diwaspadai," ujarnya.
Editor : Reza Yunanto
Follow Berita iNewsBabel di Google News