get app
inews
Aa Text
Read Next : Berkas Lengkap, Kasus Dugaan Malapraktik di RSUD Depati Hamzah Masuki Babak Baru 

Pascateroris Kabur, Pengamanan di Mapolda Babel Diperketat

Selasa, 06 Juli 2021 - 13:12:00 WIB
Pascateroris Kabur, Pengamanan di Mapolda Babel Diperketat
Kapolda Babel, Irjen Pol Anang Syarif Hidayat. (Foto : iNews.id/Haryanto)

PANGKALPINANG, iNews.id - Kaburnya terduga teroris AS dari Mapolda Kepulauan Bangka Belitung, 1 Juli 2021 lalu, menjadi pelajaran berharga bagi Polda Babel dan jajaran. Kapolda Babel, Irjen Pol Anang Syarif Hidayat akan meningkatkan pengamanan di Mapolda Babel, guna mencegah kejadian serupa terulang kembali di kemudian hari.

"Pengamanan ekstra, tinggal sekarang pengawasannya lebih lengkap. Kalau kemarin ada yang kurang tepat kami benahi, termasuk di Polda Babel ini pola pengamanan kami perbaiki. Bagaimana Polda ini lebih secure lagi, lebih aman lagi," ujar Kapolda, Selasa (6/7/2021).

Anang juga mengatakan, pihaknya akan menambah pemasangan CCTV di beberapa titik yang ada di Mapolda Babel.

"Semua ini adalah masukan untuk pembenahan kami, ada yang perlu kami perbaiki, kami perbaiki. CCTV di polda itu sudah ada semua, ada daerah-daerah yang lowong yang memudahkan pelaku-pelaku melarikan diri, perlu kita perbaiki," kata Kapolda.

Terkait empat orang anak buahnya yang bertugas saat AS kabur, Kapolda menyatakan proses penyelidikan terhadap keempatnya tetap dilakukan.

"Penyelidikan internal terkait petugas jaga. Saya tidak mengarah ke sana, saya masih fokus soal penangkapan. Kalau soal anggota gampang itu, gampang. Kami sudah punya perangkat untuk itu," ujarnya.

"Yang utama, di polda ini ada kelemahan-kelemahan yang harus kami benahi. Dengan adanya kejadian ini, kami  jadi belajar untuk ke depan," ucap Anang.

Terduga troris AS ditangkap oleh Densus 88 Antiteror setelah berhasil melarikan diri dari petugas. AS melarikan diri pada Kamis 1 Juni 2021. Diduga dia kabur melalui jalan belakang Polda Babel yang merupakan daerah hutan.

Polisi langsung melakukan pengejaran dan penyisiran di sekitar area polda. Ditemukan salah satu rekaman CCTV yang memperlihatkan AS kabur melalui jendela.

Editor: Ikhsan Firmansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut