Direktur RSUD Marsidi Judono Belitung, Hendra, melalui stafnya mengatakan, bayi berusia 2 bulan meninggal dunia akibat Covid-19, Kamis (15/7/2021). Foto: Antara

BELITUNG, iNews.id - Seorang bayi berusia dua bulan di Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), meninggal dunia akibat Covid-19 di RSUD Marsidi Judono Belitung, Kamis (15/7/2021). Bayi tersebut dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 sehari sebelumnya.

Direktur RSUD Marsidi Judono Belitung, Hendra, melalui Kepala Bagian Tata Usaha RSUD Belitung, Ika Harniati menyebutkan, bayi itu menambah daftar kasus pasien meninggal akibat Covid-19 menjadi 80 orang. Pemakaman jenazah dilakukan mengikuti protokol kesehatan.

"Pasien tersebut merupakan pasien ke-80 yang meninggal dunia akibat Covid-19," kata Ika.

Menurutnya, bayi terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan hasil antigen. Ditemukan pula gejala berat dan kelainan kongenital organ usus sehingga dilakukan perawatan di ruang isolasi D.

Pasien mengalami henti napas dan jantung kemudian dilakukan resusitasi. Namun tidak menunjukkan perbaikan dan dinyatakan meninggal dunia pada pukul 09:20 WIB.


Editor : Erwin C Sihombing

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network