Kapal cepat Express Bahari di Pelabuhan Tanjung Pandan, Belitung. (Foto: Antara)

BELITUNG, iNews.id - Puncak arus mudik Natal 2022 di Pelabuhan Tanjung Pandan, Belitung diprediksi terjadi hari ini, Jumat (23/12/2022). Peningkatan penumpang telah terjadi dalam beberapa hari terakhir.

"Puncak arus mudik di Pelabuhan Tanjung Pandan kami prediksi berlangsung pada Jumat atau H-2 Natal," kata Kepala KSOP Tanjung Pandan, Saiful Anwar, Kamis (22/12/2022).

Menurutnya, jumlah penumpang kapal cepat Express Bahari rute Pangkalpinang-Tanjungpandan mengalami peningkatan penumpang sejak Senin (19/12). Saat itu jumlah penumpang mencapai 265 orang dan pada Rabu (21/12) berjumlah 207 orang.

"Jumlah penumpang mengalami peningkatan dibandingkan hari-hari biasa dari 150 penumpang menjadi 200 penumpang," kata Saiful.


Editor : Reza Yunanto

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network