get app
inews
Aa Text
Read Next : Tim SAR Cari 8 ABK KM Osela Tenggelam di Karang Mardalena Babel, 1 Selamat

1 Pasien Covid-19 di Bangka Selatan Meninggal Dunia

Rabu, 13 Januari 2021 - 15:20:00 WIB
1 Pasien Covid-19 di Bangka Selatan Meninggal Dunia
Pemakaman pasien Covid-19 di Bangka Selatan dengan protokol Covid-19. (Foto: Istimewa)

BANGKA SELATAN, iNews.id – Satgas Covid-19 Bangka Selatan menyatakan satu orang pasien positif Covid-19 di Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, meninggal dunia pada Rabu (13/1/2021). HM (51) warga Kecamatan Simpang Rimba, Kabupaten Bangka Selatan, meninggal setelah menjalani perawatan di RSUD Bangka Tengah.

Sebelumnya, Selasa (12/1/2021) HM dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan uji swab pertama di Laboratorium TCM Bangka Tengah dan terus mendapat perawatan medis.

"Satu orang warga Bangka Selatan meninggal hari ini. Ia terpapar Covid-19 transmisi lokal. Jenazah sudah dimakamkan di TPU setempat dengan protokol Covid-19," kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Bangka Selatan, Supriyadi, Rabu (13/01/2021).

Saat ini jumlah warga terkonfirmasi positif Covid-19 di Bangka Selatan terus bertambah menjadi 65 orang. Sedangkan pasien Covid-19 yang meninggal dunia di daerah itu sebanyak dua orang.

Wakil Ketua Satgas Covid-19 Bangka Selatan, AKBP Agus Siswanto mengimbau warga untuk taat terhadap protokol kesehatan (prokes) Covid-19.

"Patuh terhadap prokes adalah salah satu cara untuk menekan angka positif Covid-19. Semoga dengan adanya vaksin Covid-19 nantinya bisa membantu meminimalisir angka kasus warga terpapar virus berbahaya itu," ucapnya.

Editor: Ikhsan Firmansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut