Doni Monardo Resmikan RS Covid-19 Soekarno di Bangka Belitung

JAKARTA, iNews.id - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) sekaligus Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Doni Monardo meresmikan Rumah Sakit Covid-19 Soekarno di Bangka Belitung, Kamis (18/3/2021). Peresmian ini turut dilakukan bersama Gubernur Babel Erzaldi Rosman.
“Pagi ini kami meresmikan Rumah Sakit Soekarno untuk perawatan pasien Covid-19. Yang mana rumah sakit ini diharapkan bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat yang terpapar Covid,” ujar Doni melalui keterangan video yang diterima, Kamis (18/3/2021).
Doni mengatakan, RS Covid-19 ini terdapat 100 bed atau tempat tidur. Pembagiannya, 25 bed untuk ruang ICU dan 75 bed ruang isolasi.
"Terdapat 100 bed, 25 untuk ICU dan 75 untuk isolasi,” katanya.
Doni mengungkapkan, proses hadirnya RS ini atas permintaan dan inisiasi dari daerah.
“Bapak Gubernur dan rumah sakit yang melaporkan kepada pemerintah pusat lewat BNPB. Waktu itu masih Gugus Tugas,” ucapnya.
Editor: Donald Karouw