get app
inews
Aa Text
Read Next : 2.192 Prajurit dan ASN Kodam Cenderawasih Naik Pangkat, Ini Pesan Pangdam Mayjen Amrin Ibrahim

Simak! Ini Sanksi bagi ASN di Bangka yang Tak Mau Divaksin Covid-19

Senin, 06 Desember 2021 - 15:56:00 WIB
Simak! Ini Sanksi bagi ASN di Bangka yang Tak Mau Divaksin Covid-19
Bupati Bangka, Mulkan. (Foto:ist)

Sanksi tegas itu, kata dia, terpaksa dilakukan karena diduga masih banyak ASN maupun tenaga honorer yang sampai saat ini belum bersedia divaksin dengan alasan tertentu.

"Sebelum ditekankan ke masyarakat pada kelompok usia wajib vaksin agar bersedia divaksin, terlebih dahulu bagi ASN dan tenaga pemerintah daerah harus memberi contoh masyarakat," ucapnya.

Data perkembangan layanan vaksinasi di Kabupaten Bangka sampai hari ini tercatat vaksin dosis pertama sebanyak 160.935 atau 63.07 persen dari total 255.161 sasaran, serta vaksin kedua 132.906 orang atau 52,09 persen.

Sementara itu capaian realisasi cakupan vaksin di daerahnya, kata Mulkan, masih rendah dibandingkan dengan wilayah kabupaten atau kota di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

“Kabupaten Bangka hanya dengan 255.161 sasaran sampai sekarang belum mencapai 70 persen,” katanya.

Editor: Ikhsan Firmansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut